Pin It
Setelah beberapa hari mencari cara buat munculin status YM di Blog akhirnya saya menemukan cara yg mudah, berikut saya akan memberikan informasi ringan tentang cara memasang status Yahoo Messenger (YM) di blog dengan banyak pilihan style ID.


Apa gunanya pasang status YM di blog? Tentu saja sebagai tanda bagi pengunjung apakah kita sedang online atau tidak. Jika sedang online maka pengunjung blog bisa berkomunikasi langsung dengan admin via YM. Pemasangan status YM di blog biasanya banyak digunakan oleh blog yang menjual barang dan jasa.

OK, langsung saja ke cara memasang status Yahoo Messenger:

1. Silahkan berkunjung ke ymgen.com DISINI
2. Silahkan pilih salah satu style ID atau gambar dari 20 pilihan yang ada sesuai keinginan Anda di sebelah kiri. Berikut adalah beberapa contohnya:












3. Setelah cocok, silahkan masukkan ID Yahoo Messenger Anda di sebelah kanan. Untuk lebih jelasnya, perhatikan gambar berikut:









4. Tekan tombol submit. Maka akan muncul preview dari style ID yang Anda pilih

5. Copy kode yang diberikan pada bagian Code HTML For Web or Blog.
Format kode yang diberikan seperti berikut:



<a target="_blank" href="http://ymgen.com/chat.php?idne=ID_YM_Anda">
<img border="0" src="http://ymgen.com/ym.php?id2=ID_YM_Anda&s2=4"></a>



Dengan langsung memasang kode di atas, ketika status YM tersebut di klik di blog kita maka secara otomatis akan terbuka sebuah tab baru di browser dan itu sangat mengganggu. Untuk mengatasi hal tersebut, silahkan ganti kode berwarna merah dengan kode berikut:



<a href="ymsgr:sendIM?ID_YM_Anda">


Sehingga secara lengkap menjadi:



<a href="ymsgr:sendIM?ID_YM_Anda">
<img border="0" src="http://ymgen.com/ym.php?id2=ID_YM_Anda&s2=4"></a>



Paste kode tersebut pada elemen halaman di mana status YM tersebut akan Anda tampilkan.Jangan lupa menyesuaikan kode berwarna biru dengan ID Yahoo Messenger Anda.

6. Selesai. Maka status YM Anda sudah terpasang

Selamat Mencoba...!!!
Semoga Bermanfaat ^_^




Artikel Terkait:



Comments
0 Comments

0 comments

Post a Comment

Thanks ya udh ngebaca artikel saya,, Kalau mau ngasih koment yang membangun..
Thanks...

Klik 2 kali untuk keluar